Published 20/04/2017

20170418_084945 AMahasiswa Teknik Lingkungan ITATS serius mendengarkan penjelasan tentang IPAL PT. SIER dari Bu Ratna

[Taty A]. Mahasiswa Teknik Lingkungan ITATS telah mendapatkan materi kuliah tentang IPAL (instalasi Pengolah Air Limbah), baik berupa teori maupun praktek dalam beberapa mata kuliah. Mahasiswa belajar tentang dasar-dasar teori IPAL, analisa laboratorium parameter limbah cair, belajar peraturan-peraturan terkait pengelolaan dan pengolahan air limbah, belajar cara kerja bangunan IPAL skala laboratorium , hingga berlatih mendesain bangunan-bangunan IPAL.
Untuk melengkapi pencapaian belajar tentang IPAL, mahasiswa mengikuti kuliah lapangan di IPAL PT SIER. PT. SIER merupakan kawasan industri, yang terletak di bagian timur Kota Surabaya, telah beroperasi lebih dari 40 tahun. Dimana bidang usahanya adalah jual lahan pabrik (pada awalnya), sewa gedung untuk pabrik dan gudang, serta infrastruktur termasuk IPAL.

20170418_095027 A
IPAL PT. SIER merupakan IPAL terpusat yang mengolah limbah dari berbagai jenis industri di kawasan industri PT. SIER. IPAL PT. SIER memiliki kapasistas bangunan sebesar 10.000 m3/hari namun saat ini baru beroperasi pada debit 6.000 m3/hari. Setiap industri mengalirkan limbah cairnya melalui jaringan perpipaan menuju IPAL PT. SIER dengan memenuhi syarat-syarat yang ditetapkan oleh pengelola IPAL PT. SIER.
Dalam kuliah lapangan tersebut, mahasiswa belajar cara kerja bangunan-bangunan antara lain:, sumur pengumpul, sedimentasi pertama, parit oksidasi (oxidation ditch), clarifier (sedimentasi kedua), sludge drying bed (bak pengering lumpur), kolam pantau, pengelolaan lumpur B3.

20170418_100139 A